Firefox 4 Siap Dirilis Akhir Tahun 2010

browser firefox 4
Bagi anda yang mencintai Browser Si Rubah Api atau Firefox ,anda pasti akan senang mendengar kabar ini... Rencananya Akhir tahun 2010 Firefox akan Merilis Firefox 4.

Sebagai sebuah produk baru, tentunya ada sejumlah peningkatan fitur yang dilakukan Mozilla terhadap browser jagoannya tersebut.

Di antaranya dijanjikan akan lebih mudah digunakan, lebih aman untuk menjaga privasi penggunanya, memiliki tampilan yang lebih sederhana, dan pastinya akan lebih cepat ketika menjelajah dunia maya. istimewa donk.

Mozilla mengatakan, Firefox yang sekarang ini beredar dianggap masih terlalu rumit. Mereka ingin membuat menu-menu di Firefox dibuat lebih sederhana sehingga diharapkan dapat lebih memudahkan pengguna ketika mengakses dan mampu meningkatkan kecepatan browsing.

"Semakin sederhana tampilan browser, semakin cepat pula halaman yang ingin dilihat untuk dibuka," ujar Mike Beltzner, Firefox Director of Development, seperti dikutip detikINET dari TBO, Kamis (13/5/2010).

Firefox 4 juga dijanjikan akan lebih stabil dengan sedikit memerlukan add-on program untuk fungsi tambahan. Program ini akan menggunakan pemrograman web baru, HTML5, yang akan memungkinkan video dan konten multimedia lainnya bermain tanpa memerlukan aplikasi Adobe Flash.

Firefox adalah browser terlaris kedua setelah Internet Explorer milik Microsoft. Si 'raja browser' yang kekuasaannya kian tergerus ini pun rencananya juga akan meluncurkan update terbaru. Apa dan apa saja kemampuannya? Sayangnya, masih belum terungkap. Jadi kita tunggu saja persaingan yang lebih ketat di ranah browser ini.

Sumber DetikNet.com

Komentar

nurrahman mengatakan…
pertama biasanya muncul versi beta dulu, dan ane kurang suka klo pake yg beta2 :D

Postingan populer dari blog ini

Motion Tween dan Shape Tween

Mengenal Symbol dalam Animasi Flash

Membuat Bayangan Di Dalam Text