Jangan Matikan Ide Kreatifitas Anda hanya Untuk Sebuah Posting

Sebuah ide atau kreatifitas mungkin sulit di dapat untuk sebagian orang. Tapi banyak pula orang yang mudah atau cepat untuk mendapatkan ide atau kreatifitas,mungkin salah satunya saat anda atau saya membuat sebuah artikel atau postingan untuk di blog.

Tentunya sebuah ide dan kreatifitas di perlukan untuk membuat sebuah artikel atau postingan supaya bisa menarik para pembaca atau pengunjung blog anda.

Saya bukan seorang penulis yang handal,bukan pula orang yang pandai merangkai kata kata ,tapi bukan berarti saya ataupun anda tidak bisa membuat sebuah tulisan, artikel atau postingan yang menarik, mungkin karena saya ataupun anda masih dalam proses pembelajaran untuk mampu menulis sebuah artikel yang menarik.

Tidak ada tulisan atau artikel yang jelek tapi kalau tidak menarik itu sudah pasti jelek...! tapi minimal kita sudah berusaha membuat sebuah artikel yang menarik, mungkin buat saya ini artikel terbaik saya tapi bisa jadi untuk anda ini merupakan artikel yang paling jelek yang pernah anda baca. Tapi mungkin ini lebih baik ketimbang kita memposting artikel orang lain hanya dengan meng Copy paste.

" Apakah anda bangga ketika postingan yang anda ambil dari orang lain dan mendapat ratusan komentar di postingan anda?

Tapi saya rasa anda akan lebih senang lagi kalau artikel yang anda tulis sendiri dengan ide dan kreatifitas sendiri walupun hanya mendapatkan sedikit komentar dari para pengunjung, itu akan memberi nilai yang lebih buat anda dan saya tentunya.

Bolehlah kita mengadopsi artikel orang lain, ketika kita sudah mentok idenya, tapi cobalah untuk mengemasnya dalam bentuk yang berbeda karena itu akan menjadi nilai tambah pula untuk anda.

Janganlah anda ataupun saya menjadi manusia yang tidak mempunyai ide atau kreatifitas hanya untuk membuat sebuah artikel.


Para pengunjungpun akan lebih tertarik pada artikel atau tulisan yang berbeda, walaupun intinya sama tapi penyampaian yang berbeda itu akan membuat para pembaca menyukainya dan menilai anda sebagai seorang yang kreatif.
Tidak sedikit artikel yang sama berada pada blog yang berbeda sehingga tidak jelas siapa yang membuat artikel itu sendiri.

Mungkin anda pernah melihat tulisan anda berada di blog orang lain.?
Apa yang anda rasakan.?

inilah yang menyebabkan ide dan kreaifitas anda terhambat,inspirasi tersumbat sehingga menyebabkan matinya ide kreatifitas dan ketidakpercayaan pada kemampuan anda sediri.

Bagaimana menurut anda...?

Komentar

M.D mengatakan…
Betul bget PPAK. lebih baik jelek hasil sendiri tapi kalu lagi kpepet si suka juga copas heheeee tapi tetep selalu menuliskan autornya dan link-y kaya di blog ini.
Ditunggu kunjungan baliknya PAK....?
MaRLiF mengatakan…
Yups. tul tuh .. berusaha dulu membuat posting sendiri.pi low udah kepepet blogwolking sambil cari inspirasi HeHeHe..... copas g masalah bagiku yang penting hargai jerih payah orang lain(tulis juga link backnya yach)
Mita mengatakan…
Bagus banget info-y............ mudah2han di baca sama blogger laenya. Untuk tidak sembaragan ngambil karya orang lain.....Kalaupun ngambil ksih link-y juga donk....Tanks
Chugy mengatakan…
trima kasih buat semua-y yang sudah koment di postingan ini.Truslah berkarya, bercipta dan berasa.
Mulailah tumbuhkan kreatifitas dlm diri kita,,,,!
Maju Truz blogger Dalam Negeri..!
iswan susanto mengatakan…
Mantap sekali mas.... tapi apa salahnya kalau informasi artikel yg akan kita tulis sangat terbatas, lalu kita contek aja dari blog lain dengan sedikit polesan dengan ciri khas kita. hehe.. thank, sarannya... saya juga akan berusaha untuk ide yang anda tulis di pos ini... salam
masterGOmaster mengatakan…
menjadi diri sendiri memang sangat diperlukan buatlah nilai tambah untuk anda sendiri dan akan menjadi anda yang sesungguhnya jadi jangan menjadi diri orang lain
wawoetz mengatakan…
Inovasi termasuk ide kreatif kan mas :D ? kadang kala kita tidak sadar, kalau sebenarnya apa yang kita tulis itu terinspirasi dari tulisan orang lain.
Unknown mengatakan…
setuju ... be yourself

Postingan populer dari blog ini

Motion Tween dan Shape Tween

Mengenal Symbol dalam Animasi Flash

Membuat Bayangan Di Dalam Text